ARCOM-MEDIA, Bandung. Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Brigjen TNI (Purn.) H. Taufik Hidayat, S.H., M.H., pada Sabtu, 1 Juni 2024 menghadiri secara khusus seremonial penyambutan Tim Persib Bandung.
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Forkopimda Provinsi Jawa Barat, kegiatan yang berlangsung di Gedung Sate Kota Bandung ini berlangsung meriah dan penuh kebanggaan.
Diketahui Tim Persib Bandung pada penyambutan di Gedung Sate merupakan happy ending bagi masyarakat Jawa Barat, karena pada 31 Mei 2024, Persib sukses mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 pada leg kedua final Championship Series.
Oleh-olehnya, Persib Bandung membawa pulang piala juara Liga 1 Indonesia, yang waktu itu piala diserahkan di Stadion Gelora Bangkalan Madura.
“Ini momen yang sangat kita nantikan selama ini, semoga masyarakat Jawa Barat merasakan hal yang menggembirakan ini, kemenangan ini harus menjadi motivasi untuk berprestasi bagi cabang-cabang olahraga lainnya,” kata Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat, disela-sela saat Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin memberi sambutan khusus terhadap Skuad ‘Pasukan Pangeran Biru’ Persib Bandung.
Pantauan di lokasi, pada Sabtu, 1 Juni 2024, Forkopimda Jabar bersama ribuan Bobotoh dari penjuru Jawa Barat, merayakan kemenangan Skuad ‘Pasukan Pangeran Biru’ Persib Bandung, Bobotoh tak habis-habisnya mengelu-elukan kemenangan yang dinantikan dalam sepuluh tahun terakhir ini. (BRH / HS)