ARCOM-MEDIA, Bandung. Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Brigjen TNI (Purn.) H. Taufik Hidayat, S.H., M.H., menghadiri secara khusus kegiatan HUT Ke-78 Bhayangkara, Senin, (1/7/2024), di Area Gasibu dan Gedung Sate, Kota Bandung.
Pada kegiatan HUT ke-78 Bhayangkara tersebut, Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus, bertugas sebagai tuan rumah, tampak hadir unsur Forkopimda Jabar di antaranya, Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Mohammad Fadjar; Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin, dan Kejati Jabar, Katarina Endang Sarwestri.
“HUT Bayangkara kali ini amat istimewa, tidak hanya dirayakan oleh anggota kepolisian dan keluarganya, namun diramaikan TNI, ASN Pemprov Jabar, dan berbagai lapisan masyarakat,” kata Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat di sela-sela kegiatan.
“Tentu kegiatan ini memberikan kesan mendalam bagi ribuan warga Jabar, karena hal ini dirasakan pula di berbagai pelosok Jabar,” ujar Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat.
Pantauan di lokasi, rangkaian kegiatan diawali upacara di Lapangan Gasibu, dilanjutkan pertunjukan konvoi, kesenian, dan konser musik dari sejumlah artis ternama, di antaranya, Doel Sumbang, Charly Van Houten, Fix Band, King Nassar, dan Ade Astrid, tampak pula puluhan tenda UMKM dengan suguhan khususnya, serta kuliner gratis.
Lebih lanjut Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat mengatakan, dirinya terkesan dengan keterlibatan para pegiat UMKM.
“Sepatutnya dalam kondisi ekonomi saat ini, sebanyak mungkin kita kerap melibatkan kegiatan ekonomi masyarakat,” kata Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat.
Beralih ke masyarakat, keluarga Suhardiman (35 thn) bersama istrinya Entin Martini (32 thn) yang datang dari daerah Ujungberung Kota Bandung hadir membawa remaja putri semata wayangnya di tengah area UMKM yang menyajikan kuliner gratis.
“Kami tidak menyangka mendapat suguhan kuliner enak yang serba gratis, selamat ulang tahun buat Bhayangkara yang ke-78, semoga sukses selalau,” kata Suhardiman yang diamini para pengunjung lainnya. (BRH / HS)